Sosial

Sinergitas Polda Bali dengan Kelompok Penyiaran Televisi, Radio, Media Cetak dan Online dalam Pilgub bali 2024

 Jumat, 15 November 2024 | Dibaca: 1316 Pengunjung

www.mediabali.id, Denpasar. 

Ketua KPU Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan sebagai narasumber dalam kegiatan Sinergitas Polda Bali dengan Kelompok Penyiaran Televisi, Radio, Media Cetak dan Online pasca pemilu 2024 dan menjelang Pilkada 2024 dalam rangka harkamtibmas yang akan dilaksanakan di Hotel Puri Nusa lndah (JI Raya Waribang Denpasar Timur), Sabtu (15/11/2024)

Kasubdit I Ditintelkam Polda Bali, I Wayan Sumara, S.sos, M.Si pada pembukaan acara menyampaikan sambutan Direktur Ditintelkan Polda. Bali yang berhalangan hadir, menyampaikan melalui kegiatan sinergitas ini diharapkan melalui narasumber yang hadir dapat memberi masukan terkait Tahapan Pilkada Serentak 2024.

Pada kesempatan ini Agung Lidartawann memaparkan materi terkain Pilkada Serentak Nasional 2024 dihadapan media Televisi, Radio, Media cetak dan Online. Agung Lidartawan berharap media ikut serta dalam mensosialisasikan tahapan dan hari pemungutan suara di hari Rabu, 27 November 2024.

Agung LIdartawan juga mengajak media yang hadir untuk mensosialisasikan Kampanye yang bebas Baliho, berharap kampanye dengan menggunakan media sosial maupun media massa lebih dipilih, ataupun menggunakan videotron dalam video pendek karena para pemilih milenial dapat lebih mengenal sepak terjang calon pemimpin yang dipilihnya dengan baik melalui media tersebut.

Hadir Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Bali, Agus Astapa mendampingi Ketua KPU Bali sebagai Narasumber dalam kegiatan kegiatan ini. 007


TAGS :