Peristiwa
Kaesang Serahkan Rekomendasi PSI untuk 7 Cakada Bali, Ini Pesannya
Kamis, 15 Agustus 2024 | Dibaca: 275 Pengunjung
Sebanyak 7 Calon Kepala Daerah di Bali resmi mendapatkan SK Rekomendasi dari Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024).
Kaesang Pangarep selaku Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) secara resmi menyerahkan langsung Surat Keputusan Rekomendasi kepada tujuh pasangan calon kepala daerah (Cakada) se-Provinsi Bali.
Terdapat 7 daerah yang menerima rekomendasi untuk calon kepala daerah dari PSI, yakni di Denpasar, Klungkung, Gianyar, Tabanan, Jembrana, Bangli dan Karangasem. Sedangkan, untuk wilayah Badung dan Buleleng akan menyusul.
Proses penyerahan SK Rekomendasi ini menjadi simbol keseriusan PSI, untuk menatap masa depan dan mendukung kandidat calon-calon diusung untuk bertarung dalam Pilkada 2024.
Penyerahan untuk 7 calon kepala daerah Bali dilaksanakan di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Kamis (15/8/2024)
Berikut adalah daftar lengkap calon kepala daerah se-Bali yang diberi rekomendasi PSI di Pilkada 2024 mendatang:
1. Kabupaten Karangasem: I Gede Dana, S.Pd., M.Si dan I Nengah Swadi, SH., M.Kn; 2. Kota Denpasar Gede Ngurah Ambara Putra dan I Nengah Yasa Adi Susanto, SH; 3. Kabupaten Tabanan I Nyoman Mulyadi dan I Nyoman Ardika; 4. Kabupaten Bangli Ir. Ida Bagus Gde Giri Putra, MM., dan I Made Subrata; 5. Kabupaten Jembrana I Nengah Tamba, SH., dan I Made Suardana; 6. Kabupaten Gianyar Anak Agung Ngurah Kakarsana, SE., dan I Wayan Tagel Arjana, ST; 7. Kabupaten Klungkung I Ketut Juliarta dengan I Made Wijaya.
Diserahkannya SK Rekomendasi, tidak hanya untuk Bali. Putra Bungsu Presiden RI Ke-7 Joko Widodo juga memberikan rekomendasi kepada 84 Cakada Se-Indonesia.
Menariknya, Kaesang dalam pidatonya memberikan pesan supaya para Cakada agar berkampanye yang sehat dan sesuai mekanisme aturan berlaku.
“Jangan korupsi, jaga persatuan, dan berkampanye yang sehat. Apabila sudah terpilih nanti harus serius bekerja untuk masyarakat dan amanah,” ucap Kaesang dengan penuh semangat.
Dia turut pula menitipkan masa depan daerah masing-masing utamanya untuk kepentingan generasi masa kini dan masa depan. Melalui PSI, terus membangun iklim demokrasi yang kompetitif dan menjadi contoh bagi masyarakat luas di tanah air.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PSI Bali, I Nengah Yasa Adi Susanto yang juga mendapatkan SK rekomendasi sebagai Wakil Walikota Denpasar berpasangan dengan Gede Ngurah Ambara sebagai Calon Walikota Kota Denpasar.
Adi Susanto yang akrab disapa Jro Ong ini mengatakan selamat berjuang untuk Cakada di 7 di Bali, segala hal di lapangan untuk tetap saling berkoordinasi dan komunikasi menjadi kunci kemenangan. Konsisten turun ke masyarakat untuk melihat langsung problematika dan mencari solusi kedepannya. Ia yakin PSI dalam Pilkada Bali 2024, akan memperoleh hasil yang gemilang.
"Kemudian terhadap beberapa daerah lain di Bali yang belum mendapatkan rekomendasi akan segera menyusul. Hal ini mengingat masih terjadi beberapa dinamika dan komunikasi politik pada daerah-daerah tersebut," pungkas Jro Ong. 012
TAGS :