Politik
Ambara Putra Dihargai Lewat Rekomendasi DPP Partai Gerindra, Siap Menuju Denpasar Maju Berwawasan Masa Depan
Senin, 12 Agustus 2024 | Dibaca: 307 Pengunjung
Menuju Denpasar Maju - Rekomendasi DPP Partai Gerindra, diterima Bakal Calon Walikota/Wakil Walikota Denpasar, Gede Ngurah Ambara Putra - I Nengah Adi Susanto, Senin (12/8/2024).
Incumbent Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara dan Wakil Walikota Denpasar Kadek Agus Arya Wibawa, akan menghadapi pasangan dari partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) Bali, Gede Ngurah Ambara Putra - I Nengah Adi Susanto pada Pemilihan Walikota - Wakil Walikota Denpasar 2024.
Saat Pilkada 2020, nama Gede Ngurah Ambara Putra berpasangan dengan Made Bagus Kertha Negara (Amerta). Pasangan Amerta diusung Partai Golkar, Partai Nasdem, dan Partai Demokrat, meraih sebanyak 42.730 suara atau 18,8 persen suara sah.
Kemudian pasangan Jaya-Wibawa, menang dalam Pilkada Kota Denpasar 2020 melalui raihan suara sebanyak 184.655 suara atau 81,2 persen suara sah. Jaya-Wibawa saat itu didukung PDI-Perjuangan, Gerindra, PSI, dan Hanura.
Data KPU Kota Denpasar saat Pilwali Denpasar 2020, mencatat jumlah suara sah sebanyak 227.385 dan suara tidak sah 11.940. Kemudian seluruh pengguna hak pilih sebanyak 239.325 orang. Sedangkan total jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 444.929 orang.
Di Pilwali 2024, Presiden Terpilih sekaligus Ketum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, memberikan kepercayaan dan mandat terhadap nama Gede Ngurah Ambara Putra dan dipasangkan dengan I Nengah Adi Susanto yang merupakan Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Bali.
Pasangan Ambara Putra - Adi Susanto, mendapatkan dukungan dari Partai-partai di Koalisi Indonesia Maju (KIM) Bali plus Nasdem. Termasuk Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati di Kabupaten lainnya didukung KIM Bali plus NasDem.
"Nggih, saya merasa terhormat dan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan mandat yang telah diberikan kepada saya. Saya akan berusaha sebaik mungkin dan siap bekerja sama dengan semua pihak untuk memenuhi harapan dan amanah dari Partai Gerindra dan Koalisi Indonesia Maju (KIM) serta seluruh masyarakat Denpasar," ujar Ambara Putra, dikonfirmasi Media Bali, Senin (12/8/2024).
Baca juga:
Ambara Putra - Adi Susanto Terima Rekomendasi DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto Sudah Beri Restu
Lewat rekomendasi DPP Partai Gerindra yang ditanda tangani langsung Ketua Umum sekaligus Presiden terpilih Bapak Prabowo Subianto dan Sekjen Partai Gerindra H. Ahmad Muzani, untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Denpasar, Bali. Ambara Putra merasa sangat dihargai dan komitmen bekerja sama demi mewujudkan Denpasar maju.
"Dukungan dan kerja sama dari semua pihak sangat saya hargai, demi terwujudnya Denpasar maju berwawasan masa depan," tegas Ambara Putra, yang saat ini menjabat sebagai anggota DPD RI Provinsi Bali ini.
Dukungan terhadap Ambara Putra - Adi Susanto, juga ditunjukkan oleh politisi PSI Bali sekaligus anggota Komisi II DPRD Bali, Grace Anastasia Surya Widjaja.
"Saya mendukung paslon Ambara-Adi turut memeriahkan pesta demokrasi Pilkada di Denpasar," kata Grace melalui pesan WhatsApp-nya.
Sebelumnya, para Ketua DPD Partai Gerindra Bali Made Muliawan Arya, SE., MH., alias De Gadjah, Ketua DPD Golkar Bali Nyoman Sugawa Korry; Ketum DPD Demokrat Bali Made Mudarta; Ketua DPW PSI Bali I Nengah Yasa Adi Susanto, SH., MH; dan Ketua DPW Nasdem Bali Julie Sutrisno Laiskodat, telah rutin bertemu dalam meningkatkan komunikasi antar partai.
Diketahui pada Minggu (14/7) lalu, De Gadjah sekaligus Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Bali mengatakan apabila di tingkat daerah KIM Bali turut sepakat siapa yang menjadi partai pemenang di KIM, akan menjadi koordinator atau leading sector-nya.
"Contohnya, jika di Kota Denpasar, Gerindra yang menang di KIM, sehingga Gerindra menjadi koordinator dan leading sector-nya. Kalau di daerah lainnya di Bali, begitu juga polanya. Jadi semua harus legowo, ngak boleh ngotot-ngototan," katanya.
De Gadjah yang baru saja memenangkan Pileg 2024 untuk tingkat DPRD Bali ini menegaskan selama ini rutin dilakukan pertemuan antar Ketua Parpol di Bali dari KIM dinilai sangat bersahaja.
"Pertemuan berjalan dengan sangat baik dan harmonis. Kami saling memberikan masukan satu sama lain untuk kesuksesan KIM Bali," tegas De Gadjah.
Untuk diketahui, pengumuman bakal calon Walikota/Wakil Walikota dan bakal calon Bupati/Wakil Bupati di beberapa wilayah di Bali, telah turun dan disampaikan pada Minggu (11/8) malam di Jakarta, oleh Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, H. Ahmad Muzani.
Terdapat 7 nama yang memperoleh rekomendasi DPP Partai Gerindra adalah: 1. Pilkada Denpasar: Gede Ngurah Ambara Putra - I Nengah Adi Susanto; 2. Pilkada Gianyar: Anak Agung Ngurah Kakarsana - I Wayan Tagel Arjana; 3. Pilkada Bangli: Ida Bagus Giri Putra - I Made Subrata; 4. Pilkada Klungkung: I Ketut Juliarta - I Made Wijaya; 5. Pilkada Karangasem: I Gede Dana - I Nengah Swadi; 6. Pilkada Tabanan: I Nyoman Mulyadi - I Nyoman Ardika; 7. Pilkada Jembrana: I Nengah Tamba - I Made Suardana. 012
TAGS :