Kesehatan

PLN Gelar Aksi Donor Darah, Sasar Denpasar, Karangasem, dan Singaraja

 Jumat, 07 Juni 2024 | Dibaca: 379 Pengunjung

Kegiatan donor darah yang digelar PLN, dengan menyasar tiga Kota di Bali, Denpasar, Karangasem, dan Karangasem.

www.mediabali.id, Buleleng. 

Tingkatkan rasa kepedulian terhadap masyarakat di Bali, PLN dan PMI menggelar aksi kemanusiaan donor darah di 3 lokasi, yakni: Denpasar, Karangasem, dan Singaraja.

Peserta yang mengikuti donor darah ini mencapai 139 peserta, yang merupakan pegawai PLN, keluarga, mitra kerja hingga para pensiunan PLN. 

“Penyelenggaraan donor darah dilaksanakan di Singaraja. Sedangkan untuk daerah Denpasar dan Karangasem telah dilaksanakan terlebih dahulu pada minggu sebelumnya. Tentunya rangkaian kegiatan ini merupakan bagian dari program sukarelawan pegawai PLN yakni Employee Volunteer Program untuk menggugah kepedulian terhadap sesama,” kata Edyansyah, Pelaksana harian (Plh) General Manager PT PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali, Jumat (7/6/2024).

Dijelaskan Edyansyah bahwa PLN melaksanakan kegiatan rutin donor darah selama 3 bulan sekali untuk memfasilitasi pegawai yang ingin beramal dengan melakukan donor darah serta memelihara kesehatan tubuhnya.

“Melalui donor darah ini, kan ada 2 tujuan yang tercapai, yaitu beramal kepada sesama sambil menjaga kesehatan,” ucap Edyansyah.

Terlihat antusiasme peserta dari panjangnya antrean pengisian formulir pendaftaran di bagian registrasi pendonor. Dari itu, sebanyak 118 kantong darah berhasil terkumpul.

Made Pasek Yasa selaku Kepala Markas PMI Kabupaten Buleleng mengatakan rasa apresiasi atas konsistensi PLN dalam melaksanakan kegiatan donor darah secara rutin. 

“PMI berharap kegiatan ini dapat terselenggara secara berkelanjutan untuk tujuan membantu ke sesama, sesuai slogan PMI yakni setetes darah kita berarti untuk mereka,” demikian Made Pasek. 012



 


TAGS :