Peristiwa

Pembunuh AS Diringkus, Inisial RAPB Asal Blitar

 Selasa, 03 Januari 2023 | Dibaca: 307 Pengunjung

Pelaku terduga pembunuh AS (26) diamankan aparat kepolisian, inisial RAPB (26) asal Blitar, Jatim, Senin (2/1/2023) malam.

www.mediabali.id, Denpasar. 

Tim Gabungan Jatanras Sat. Reskrim Polresta Denpasar, Polsek Denpasar Selatan, dan Polda Bali dipimpin Kasat Reskrim Kompol Mikael Hutabarat, SH., S.I.K., MH., secara lugas dan cepat berhasil meringkus inisial RAPB (26) asal Blitar, Jawa Timur, yang diduga membunuh wanita inisial AS (26).

Korban AS ditemukan tewas mengenaskan dengan kondisi telanjang dan lehernya dijerat kabel listrik, Sabtu (31/12/2022) pukul 18.58 Wita di kost-kostan Griya Sambora Jalan Tukad Batanghari I Kecamatan Denpasar Selatan (Densel).

Informasi sementara diperoleh di lapangan Selasa (3/1/2023), Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Bambang Yugo Pamungkas, SH., S.IK., M.Si., mengatakan usai tim memeriksa saksi-saksi, olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan CCTV akhirnya ditemukan nama dan ciri-ciri pelaku RAPB.

"Pelaku berinisial RAPB (26) asal Blitar, pelaku diamankan pada Senin malam (2/1/2023) di rumah kos-nya di Jalan Serma Gede Desa Dauh Puri Kelod Denbar," terang Kombes Pol. Bambang Yugo.

Dijelaskannya, antara korban AS dan pelaku RAPB tidak saling mengenal. Kuat diduga mereka bertemu melalui jejaring media sosial sehingga terjadi kesepakatan  dan bertemu di kos-kostan Griya Sambora Jalan Tukad Batanghari I Kecamatan Densel.

"Diduga pelaku dan korban sebelumnya tidak kenal dan mereka berhubungan lewat media sosial, setelah ada kesempatan pelaku dan korban bertemu hingga melakukan hubungan badan," katanya.

Aparat telah mengamankan pelaku RAPB, dengan beberapa barang berharga, seperti HP dan uang dimiliki.

"Motif pelaku melakukan pembunuhan terhadap korban, penyidik masih melakukan pemeriksaan secara intensif dan mendalam, pelaku melakukan perbuatan sendiri," tegasnya. 012


TAGS :