Pendidikan

Kerja Sama ITB STIKOM Bali Beri Beasiswa bagi Keluarga Wartawan Media Online

 Senin, 29 April 2024 | Dibaca: 404 Pengunjung

Suasana media gathering dihadiri Drs. Ida Bagus Dharmadiaksa selaku Ketua Yayasan Widya Dharma Shanti/WDS); Dr. Dadang Hermawan selaku Rektor ITB STIKOM Bali; Prof. Made Bandem selaku Pembina Yayasan WDS; bersama Yudi Agusta, Ph.D., selaku Wakil Rektor II

www.mediabali.id, Denpasar. 

Kolaborasi kembali dilakukan ITB STIKOM Bali dengan melibatkan kerja sama media online. Menariknya, kali ini keluarga media online yang berminat kuliah di ITB STIKOM Bali, akan memperoleh beasiswa berupa potongan biaya per semester sebesar 25% selama masa studi 4 tahun.

Diketahui proses Perjanjian Kerja Sama ditandatangani oleh Rektor ITB STIKOM Bali Dr. Dadang Hermawan dan dua perwakilan dari media online yang disaksikan oleh Ketua Dewan Pembina Widya Dharma Shanti Prof. Dr. I Made Bandem, Ketua Yayasan Widya Dharma Shanti yang menaungi ITB STIKOM Bali Ida Bagus Dharmadiaksa dan Wakil Rektor III ITB STIKOM Bali Yudi Agusta, PhD.

Menurut Dadang Hermawan kerja sama ini dilakoni dengan media online, sebab mereka sudah memberikan kontribusi besar bagi perkembangan ITB STIKOM Bali.

"Selama ini teman-teman media sudah banyak membantu menyebarkan informasi yang sangat penting dari kami ITB STIKOM Bali ke publik masyarakat Bali," ujar Dadang dalam acara media gathering bertema ‘Persembahan Beasiswa untuk Keluarga Media Online’, Senin (29/4/2024).

ITB STIKOM Bali sampai saat ini juga masih menjalin komunikasi yang baik bersama rekan-rekan media, sehingga arus informasi penting dari kampus ITB STIKOM Bali secara cepat sampai ke masyarakat. Ke depan, Dadang berharap kerja sama ini tidak saja simbiosis mutualisme.

"Namun, para pekerja media online dapat menjadi bagian dari keluarga lembaga pendidikan tinggi teknologi informasi ITB STIKOM Bali,” harapnya

Dikatakan Wakil Rektor III ITB STIKOM Bali Yudi Agusta, PhD., bahwa hubungan yang sudah baik dijalin dan kembali dipererat ITB STIKOM Bali bersama awak wartawan. 

“Teman-teman media telah mendukung pendidikan perkuliahan yang berjalan di ITB STIKOM Bali. Segala informasi dari Kampus ITB STIKOM Bali secara cepat ke masyarakat," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Widya Dharma Shanti yang menaungi ITB STIKOM Bali Ida Bagus Dharmadiaksa menuturkan untuk beasiswa diberikan untuk 15 orang di tiap-tiap Kabupaten/Kota.

“Tentu saja saya berharap dengan program beasiswa yang diberikan tahun ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh keluarga para pekerja media online di Bali,” pungkasnya. 012

 


TAGS :